Selain sebagai ajang pertukaran informasi terutama berkaitan dengan minat yang ada dalam ilmu psikologi, pemanfaatan internet juga dapat menghasilkan keuntungan berupa pendapatan bagi para praktisi di bidang psikologi. Banyaknya keuntungan diantaranya adalah publikasi dan promosi pusat terapi atau penanganan terhadap permasalahan psikologi. Semakin banyak yang memanfaatkan internet maka semakin mudah bagi orang yang memerlukan untuk mendapatkan informasinya. Apalagi sekarang ini banyak orang yang ketika membutuhkan suatu informasi, hal pertama yang terlintas di benaknya adalah mencari lewat internet dengan bantuan mesin pencari atau search engine yang tersedia. Dengan publikasi dan promosi tersebut apakah melalui situs sendiri, atau iklan pada situs periklanan berbayar dn gratis, tentunya sudah merupakan keuntungan sendiri bagi para praktisi yang mengelola pusat terapi tersebut.
Pemanfaatan lainnya adalah dalam bentuk peluncuran jurnal ilmiah, yang biasanya dikeluarka oleh institusi perguruan tinggi. Memang publikasi jurnal terutama psikologi melalui situs nampaknya belum menjadi kebiasaan orang Indonesia. Hal ini tampak dari upaya penulis ketika mencari jurnal ilmiah psikologi yang sesuai dengan tema yang ingin dibahas, ternyata menemui kesulitan yang tidak ringan. Berbagai situs perguruan tinggi memang sudah mulai memuat jurnal ilmiah psikologi-nya namun jumlahnya masih terbilang sedikit. Ada juga situs yang memuat jurnal ilmiahnya dalam bahasa inggris dan ini sangat positif untuk pengembangan ke kancah internasional, walaupun lagi-lagi jumlahnya juga masih sangat sedikit. Adapun situs-situs dari luar negeri sudah sangat banyak dan terbiasa memuat jurnal ilmiah dari penelitian yang sudah lama dilakukan sampai penelitian terkini. Situs-situs tersebut memuat jurnal untuk dipublikasikan dan diunduh oleh siapapun yang membutuhkan dan kebanyakan tidak gratis. Sehingga beberapa keuntungan dapat diraih oleh penelitinya mulai keuntungan ilmiah, keuntungan akademis sampai keuntungan finansial.
Internet juga memungkinkan para praktisi psikologi untuk membangun kerjasama saling menguntungkan dengan praktisi di bidang ilmu komputer melalui tes-tes psikologi yang dilaksanakan secara online dan real time. Melalui situs-situs yang memuat tes psikologi tersebut, para pengguna internet bisa menguji dan mengukur kemampuan intelligent question-nya, mengetahui bagaimana persisnya kepribadian dan perilakunya, sampai mendapatkan alternatif solusi atas permasalahan yang sedang dihadapi. Slogan "borderless" ternyata bukan ucapan semata tetapi juga nyata dalam hubungan psikologi dengan internet.
Jejaring sosial yang marak akhir-akhir ini ikut memberikan kontribusi yang positif bagi para praktisi psikologi. Berbagai ide penelitian dapat muncul dan dikembangkan seputar jejaring sosial tersebut. Hubungan aspek psikologis individu dengan internet juga banyak mendapat perhatian peneliti sehingga memunculkan karya-karya baru dan meambah deretan panjang para ahli psikologi.
Pemanfaatan lainnya adalah dalam bentuk peluncuran jurnal ilmiah, yang biasanya dikeluarka oleh institusi perguruan tinggi. Memang publikasi jurnal terutama psikologi melalui situs nampaknya belum menjadi kebiasaan orang Indonesia. Hal ini tampak dari upaya penulis ketika mencari jurnal ilmiah psikologi yang sesuai dengan tema yang ingin dibahas, ternyata menemui kesulitan yang tidak ringan. Berbagai situs perguruan tinggi memang sudah mulai memuat jurnal ilmiah psikologi-nya namun jumlahnya masih terbilang sedikit. Ada juga situs yang memuat jurnal ilmiahnya dalam bahasa inggris dan ini sangat positif untuk pengembangan ke kancah internasional, walaupun lagi-lagi jumlahnya juga masih sangat sedikit. Adapun situs-situs dari luar negeri sudah sangat banyak dan terbiasa memuat jurnal ilmiah dari penelitian yang sudah lama dilakukan sampai penelitian terkini. Situs-situs tersebut memuat jurnal untuk dipublikasikan dan diunduh oleh siapapun yang membutuhkan dan kebanyakan tidak gratis. Sehingga beberapa keuntungan dapat diraih oleh penelitinya mulai keuntungan ilmiah, keuntungan akademis sampai keuntungan finansial.
Internet juga memungkinkan para praktisi psikologi untuk membangun kerjasama saling menguntungkan dengan praktisi di bidang ilmu komputer melalui tes-tes psikologi yang dilaksanakan secara online dan real time. Melalui situs-situs yang memuat tes psikologi tersebut, para pengguna internet bisa menguji dan mengukur kemampuan intelligent question-nya, mengetahui bagaimana persisnya kepribadian dan perilakunya, sampai mendapatkan alternatif solusi atas permasalahan yang sedang dihadapi. Slogan "borderless" ternyata bukan ucapan semata tetapi juga nyata dalam hubungan psikologi dengan internet.
Jejaring sosial yang marak akhir-akhir ini ikut memberikan kontribusi yang positif bagi para praktisi psikologi. Berbagai ide penelitian dapat muncul dan dikembangkan seputar jejaring sosial tersebut. Hubungan aspek psikologis individu dengan internet juga banyak mendapat perhatian peneliti sehingga memunculkan karya-karya baru dan meambah deretan panjang para ahli psikologi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar